Prabowo Apresiasi Polri Bantu Peningkatan Produksi Pangan Nasional

  Jakarta. Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto mengapresiasi kinerja Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo beserta jajarannya dalam meningkatkan kedaulatan pangan nasional. Presiden menegaskan bahwa kedaulatan pangan menjadi kunci keamanan suatu negara. “Polri juga ikut menjadi penggerak pembangunan Indonesia, serta mendukung langsung upaya kedaulatan pangan nasional,” ujar Presiden di Lapangan Silang Monas saat memberikan … Baca Selengkapnya

Bhabinkamtibmas Kelurahan Menala Raih Juara II Lomba Tiga Pilar Tingkat Polda Ntb

Sumbawa Barat NTB – Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh personel Polres Sumbawa Barat. Aipda I Gusti Lanang Adnyana, Bhabinkamtibmas Kelurahan Menala Kecamatan Taliwang yang juga merupakan anggota Polsek Taliwang, berhasil meraih Juara II dalam ajang Lomba Tiga Pilar tingkat Polda Nusa Tenggara Barat (NTB). Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Kapolda NTB Irjen Pol Hadi Gunawan, … Baca Selengkapnya

Syukuran Hari Bhayangkara ke-79 di KSB: Wujud Sinergi dan Apresiasi bagi Para Pengabdi Negeri

Sumbawa Barat NTB – Usai pelaksanaan upacara peringatan Hari Bhayangkara ke-79, Polres Sumbawa Barat menggelar acara syukuran yang penuh kehangatan dan semangat kebersamaan. Kegiatan ini dilangsungkan pada Selasa, 1 Juli 2025 pukul 09.15 WITA bertempat di Aula Graha Fitrah, Kantor Bupati Sumbawa Barat, dan dihadiri oleh unsur Forkopimda, tokoh masyarakat, tokoh agama, akademisi, serta jajaran … Baca Selengkapnya

HUT Bhayangkara ke-79, Presiden Prabowo: Jadilah Polisi Dicintai Rakyat

  Jakarta. Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto mengimbau seluruh anggota kepolisian agar profesional dalam menjalankan tugasnya dan menjadi polisi yang bersih serta membela rakyat. Hal itu disampaikan saat menghadiri Upacara Peringatan ke-79 Hari Bhayangkara yang berlangsung di Pelataran Monumen Nasional, Jakarta. “Bangsa dan negara kita membutuhkan kepolisian yang tangguh, unggul, bersih, dan dicintai rakyat. Polisi … Baca Selengkapnya

Bhabinkamtibmas Gerung Edukasi Warga Soal Lahan Produktif

Sinergi Warga dan Polisi di Beleka Bangun Ketahanan Pangan Lokal

Lombok Barat, NTB – Dalam upaya mewujudkan kemandirian pangan di tingkat desa, Bhabinkamtibmas Desa Beleka, Polsek Gerung, Aipda Mahsun, aktif menyambangi warga binaannya untuk berdiskusi dan memberikan edukasi seputar ketahanan pangan. Kegiatan yang berlangsung pada Selasa, 1 Juli 2025, pukul 12.00 WITA hingga selesai di wilayah Desa Beleka, Kecamatan Gerung, ini menyasar warga binaan dengan … Baca Selengkapnya

Syukuran Hari Bhayangkara Ke-79 Polres Bima Kota Berlangsung Khidmat dan Penuh Kekeluargaan

Kota Bima, NTB (2 Juli 2025) – Usai melaksanakan upacara peringatan Hari Bhayangkara ke-79, Polres Bima Kota menggelar acara syukuran yang berlangsung khidmat dan penuh nuansa kekeluargaan. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Aula Pemerintah Kota Bima pada Selasa (1/7/2025), sebagai bagian dari rangkaian peringatan hari bersejarah bagi institusi Polri tersebut. Acara syukuran turut dihadiri oleh berbagai … Baca Selengkapnya

Kapolres Bima Kota Pimpin Upacara Korp Raport, 65 Personel Naik Pangkat

Kota Bima, NTB (2 Juli 2025) – Sebanyak 65 personel Bintara Polres Bima Kota resmi naik pangkat dalam Upacara Korp Raport yang dipimpin langsung oleh Kapolres Bima Kota, AKBP Didik Putra Kuncoro, S.I.K., M.Si., pada Rabu (2/7/2025). Kegiatan yang berlangsung di halaman apel Mapolres Bima Kota ini diikuti secara khidmat oleh seluruh jajaran kepolisian. Dalam … Baca Selengkapnya

Aipda Ahyar Sambangi Petani Gelogor, Perkuat Program Ketahanan Pangan

Peran Aktif Polri di Gelogor Dorong Kesadaran Pertanian Warga

Lombok Barat, NTB – Peran aktif Kepolisian dalam mendukung program pemerintah terus digalakkan, salah satunya melalui kegiatan sambang oleh Bhabinkamtibmas. Pada Selasa, 1 Juli 2025, Bhabinkamtibmas Desa Gelogor, Aipda Ahyar Haryanto, menyambangi para petani dan pekebun di Dusun Gersik Asri. Kegiatan ini bertujuan untuk menjalin komunikasi langsung dengan masyarakat serta menegaskan pentingnya menjaga tanaman dalam … Baca Selengkapnya

Sinergi Warga & Polisi Bangun Ketahanan Pangan di Batulayar

Ketahanan Pangan Berbasis Komunitas di Dusun Melase

Lombok Barat, NTB – Di tengah tantangan ekonomi dan isu ketahanan pangan global, peran aktif masyarakat dalam memanfaatkan potensi lokal menjadi krusial. Salah satu inisiatif yang patut diapresiasi datang dari Bhabinkamtibmas Desa Batulayar Barat, Polsek Batulayar Senggigi, AIPTU Nyoman Sumanayoga Kesuma, yang baru-baru ini menggelar kegiatan silaturahmi dan sosialisasi di Dusun Melase, Desa Batulayar Barat. … Baca Selengkapnya

Peringatan Hari Bhayangkara di Dasan Geres, Momentum Perkuat Kamtibmas

Lombok Barat, NTB – Kepolisian Republik Indonesia (Polri) merayakan ulang tahunnya yang ke-79 pada 1 Juli 2025. Di Lombok Barat, peringatan Hari Bhayangkara kali ini selain dengan menggelar upacara, juga ditandai dengan acara tasyakuran yang penuh makna. Menegaskan kembali komitmen Polri untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat. Pada Selasa (1/7/2025), suasana di bencingah kantor Bupati Lombok Barat tampak semarak dengan kehadiran para pejabat dan tokoh masyarakat. Acara Tasyakuran Hari Bhayangkara ke-79 ini digelar di Jalan Soekarno-Hatta, Kelurahan Dasan Geres, Kecamatan Gerung, Kabupaten Lombok Barat, menjadi momentum penting. Untuk mempererat sinergitas antara Polri, TNI, pemerintah daerah, dan seluruh elemen masyarakat. Meningkatkan Pelayanan dan Memperkuat Sinergi Dalam sambutannya yang penuh semangat, Kapolres Lombok Barat, AKBP Yasmara Harahap, S.I.K., menyampaikan bahwa Hari Bhayangkara ke-79 mengusung tema ‘Polri untuk Masyarakat’. Menurutnya, tema ini bukan sekadar slogan, melainkan sebuah amanah untuk terus berbenah. "Dalam rangka Hari Bhayangkara ke-79 tahun 2025 dengan tema Polri Untuk Masyarakat, tentunya kita harus meningkatkan kualitas diri sebagai insan Bhayangkara. Untuk melaksanakan pelayanan maksimal kepada masyarakat," ujar AKBP Yasmara. Ia menekankan pentingnya introspeksi diri dan peningkatan kinerja untuk memberikan pelayanan terbaik. "Polri tegak berdiri dan berkomitmen untuk menjadi lebih modern dan terpercaya," tambahnya. Menurut Kapolres, semua upaya ini bertujuan utama untuk menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di Provinsi NTB agar tetap kondusif. Ia juga menjelaskan bahwa rangkaian kegiatan dalam rangka Hari Bhayangkara di Polres Lombok Barat sudah dimulai sejak awal Juni. Dengan berbagai kegiatan yang menyentuh langsung masyarakat. AKBP Yasmara Harahap juga menyampaikan rasa terima kasihnya kepada semua pihak yang telah mendukung tugas-tugas Polri. "Terima kasih kepada Bapak Bupati yang telah mendukung tugas-tugas kamtibmas. Tidak mungkin kami berjalan sendiri tanpa dukungan dari Pemda dan seluruh elemen masyarakat," tegasnya. Kolaborasi Pemerintah dan Polri untuk Pelayanan Optimal Senada dengan Kapolres, Bupati Lombok Barat, H. Lalu Ahmad Zaini, S. Si., M.T., juga memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada jajaran kepolisian. Dalam pernyataannya, Bupati mengucapkan selamat Hari Bhayangkara dan menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah daerah dan Polri. "Atas nama Pemerintah Kabupaten Lombok Barat, kami menyampaikan dirgahayu Kepolisian," kata Bupati Lalu Ahmad Zaini. "Sinergitas dan kolaborasi akan terus kita tingkatkan agar pelayanan kepada masyarakat akan terus dapat dioptimalkan,” imbuhnya. Pernyataan ini menunjukkan komitmen kuat dari pemerintah daerah untuk terus bekerja sama dengan Polri demi kesejahteraan dan keamanan masyarakat Lombok Barat. Momen Kebersamaan dan Apresiasi Setelah sambutan, acara dilanjutkan dengan momen simbolis pemotongan kue dan tumpeng. Kapolres Lombok Barat bersama Ibu Ketua Bhayangkari, Bupati Lombok Barat, perwakilan Dandim 1606, Wakil Bupati, Sekda, dan Ketua DPRD secara bersama-sama melakukan pemotongan tumpeng, melambangkan kebersamaan dan rasa syukur. Kemeriahan acara juga terasa saat pembacaan dan penyerahan hadiah bagi para pemenang lomba-lomba yang diselenggarakan dalam rangka memeriahkan Hari Bhayangkara ke-79. Berbagai lomba tersebut tidak hanya menjadi ajang silaturahmi, tetapi juga menunjukkan partisipasi aktif masyarakat dalam perayaan hari jadi korps Bhayangkara. Peringatan Hari Bhayangkara ke-79 ini menjadi momentum refleksi bagi seluruh jajaran Polres Lombok Barat untuk terus berbenah dan meningkatkan kualitas diri. Turut hadir pula dalam acara ini, Ketua Cabang Bhayangkari Lombok Barat, Ny. Citra Yasmara, bersama jajaran pengurus. Serta perwakilan dari Kodim 1606 Mataram, Letkol Inf. Abdul Haris S.H. M.H. Selain itu, hadir pula Wakil Bupati Lombok Barat, Hj. Nurul Adha, S.THI, Sekda Kabupaten Lombok Barat, H. Ilham S.Pd M.Pd., Ketua DPRD Kabupaten Lombok Barat, Lalu Ivan Indaryadi, serta perwakilan dari Pengadilan Negeri Mataram dan Kejaksaan Negeri Mataram. Kehadiran para pimpinan OPD, tokoh agama, tokoh masyarakat, dan tokoh adat menunjukkan soliditas dukungan terhadap tugas-tugas kepolisian.

Lombok Barat, NTB – Kepolisian Republik Indonesia (Polri) merayakan ulang tahunnya yang ke-79 pada 1 Juli 2025. Di Lombok Barat, peringatan Hari Bhayangkara kali ini selain dengan menggelar upacara, juga ditandai dengan acara tasyakuran yang penuh makna. Menegaskan kembali komitmen Polri untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat. Pada Selasa (1/7/2025), suasana di bencingah kantor … Baca Selengkapnya